Sabtu, 10 Januari 2015

Smartphone Lamborghini seharga Rp 75 juta

Sumber gambar : merdeka.com

Lamborghini yang dikenal sebagai pabrikan mobil mewah baru saja merilis sebuah smartphone yang harganya selangit sekitar Rp 75 juta. Smartphone premium yang dikhususkan untuk para konglomerat ini diberi nama "88 Tauri". 

Casing 88 Tauri terbuat dari kombinasi logam stainless dan kulit asli. Sama seperti mobil Lamborghini, 88 Tauri juga didesain secara khusus dan ada logo banteng khas Lamborghini.

Kehandalan smartphone super premium ini bisa dilihat dari kehandalan spesifikasinya :
  • Prosesor Quad-core Snapdragon 801 dengan kecepatan 2,3 GHz menjadi inti dari dapur pacu 88 Tauri yang disokong dengan RAM 3 GB. 
  • Lamborghini juga menyediakan memori internal 'high speed' 64 GB dan slot kartu microSD hingga 128 GB.
  • Dual SIM 1 dan 2 bisa digunakan untuk jaringan 4G LTE.
  • Baterai 3400 mAh mampu bertahan 35 jam umtuk panggilan jaringan 3G.
  • Layar 5 inci full HD untuk menampilkan jepretan kamera belakang 20 megapiksel yang sangat jernih.
  • Kamera depan untuk kebutuhan selfie dibuat dengan resolusi 8 megapiksel.
  • 13 ringtone eksklusif dibuat oleh DJ dan produser ternama DJ Ravin, Android Central merupakan fitur unggulan di smartphone super mewah ini.
Smartphone dengan harga 6 kali lipat IPHONE 6 ini sudah dijual di toko-toko pilihan Lamborghini sejak 5 Januari 2015 dengan bandrol US$6000. (sumber : Merdeka.com)




Related Posts:

  • Air minum dalam kemasan botol yang paling mahal di dunia Minum air dalam kemasan dulu tidak terpikirkan, orang berpikir cukup dengan merebus air, disimpan dalam tempayan, maka tersedialah air minum sehari-hari. Dan kemudian jaman berubah ketika air dalam kemasan muncul dan ak… Read More
  • Daging Sapi Termahal di Dunia Harga daging sapi yang akhir-akhir ini semkin mahal masih belum seberapa dengan harga daging sapi yang dibanderol sekitar Rp 44,36 juta atau US$ 3.200 untuk daging steaknya. Lalu apa kelebihan daging sapi ini ? (adsby… Read More
  • Korek api termahal di dunia Harga korek api dari kayu yang kita kenal sekarang berkisar sekitar Rp 500,- berisi sekitar 100 batang korek api. Dan korek api ini merupakan yang termahal di dunia, harganya mencapai $48. Korek api ini di diukir khusus d… Read More
  • Komputer Antik seharga USD 260.000    Sumber gambar : metronews.com Sebuah komputer antik ditemukan terbuang di sebuah pusat daur ulang barang elektronik di Silicon Valley, Amerika Serikat. Penemuan komputer antik ini membuat Victor Gichun, wakil… Read More
  • Gedung Termahal di Dunia : Marina Bay Sands   Marina Bay Sands yang terletak di Singapura diklaim merupakan gedung termahal di dunia dengan biaya konstruksi $6 milyar atau sekitar Rp 67 Trilyun. Nama gedung ini disesuaikan dengan nama lokasi berdirinya yaitu di M… Read More

1 komentar:

  1. pantesan mahal sekali, fitur dan spesifikasinya juga berkelas.. kapan saya punya yang kaya gitu

    BalasHapus