Selasa, 02 Desember 2014

Jadi Pengantin Baru Bagikan Rp 1,9 trilyun


Berbagi kebahagiaan di hari pernikahan adalah hal yang jamak dilakukan dengan mengundang keluarga, teman dan handai taulan dalam sebuah pesta pernikahan. Menjamu mereka dengan berbagai cara mulai dai yang sederhana hingga super mewah.

Pasangan muda dari China yang berasal dari kota Dongguan propinsi Guangdong melakukan sebuah hal yang spektakuler di hari pernikahan mereka. Selain pesta yang diadakan, pasangan berusia 20 tahun yang super kaya ini bagi-bagi angpao sebesar 1,9 Trilyun Rupiah kepada para pejalan kaki dengan dibantu oleh para relawan pembagi angpao yang sudah disiapkan.

Limousin Hummer, Lamborghini, dan juga Porsche mengambil bagian dalam konvoi yang mengiringi pernikahan super mewah tersebutm dan para undangan adalah barisan jutawan di China.

Sang mempelai pria adalah seorang manajer di sebuah perusahaan perdagangan yang baru dimulai tahun yang lalu. Keuntungan luar biasa yang didapatkannya membuatnya ingin berbagi kegembiraan dan keberuntungan kepada semua orang. Dia berharap banyak orang akan turut mendoakan keluarga baru mereka di hari pernikahan tersebut. 

Amplop yang dibagikan bervariasi berisi uang senilai 20.000-200.000. Sungguh pasangan yang berbahagia :)

Reff dan foto : kapanlagi.com




0 komentar:

Posting Komentar