Sabtu, 31 Maret 2012

Orang Nomor Satu Google Indonesia

Ini Dia Orang Nomor Satu Google Indonesia

Kompas.com/Tenni Purwanti
Rudy Ramawy, Country Head Google Indonesia.
JAKARTA, KOMPAS.com — Saat meresmikan kehadirannya di Indonesia, Google juga mengumumkan penunjukan Rudy Ramawy sebagai Country Head Indonesia pada Jumat (30/3/2012) di Jakarta.

"Pembicaraan dengan Google cukup panjang, sekitar satu tahun. Tapi secara resmi saya mulai masuk tim Google Indonesia pada Januari 2012. Hari ini, saya resmi menjabat sebagai Country Head," jelas Rudy dalam jumpa pers di Gedung Cyber 2, Jakarta.

Rudy Ramawy akan memimpin Google Indonesia untuk lebih mendekatkan diri kepada pengguna, mitra kerja, dan para stakeholder di Indonesia.


Tentang Rudy Ramawy
Rudy mendapat gelar sarjana di bidang Teknik Kimia dari University of California, Barkeley. Ia memulai karier di Procter and Gamble tahun 1994.

Pada tahun 1997, Rudy menjadi Direktur Sales and Marketing Sony Music Entertainment Indonesia. Tahun 1999, ia direkrut menjadi Managing Director untuk Warner Music Malaysia yang berkantor di Kuala Lumpur.

Rudy kembali ke Indonesia pada tahun 2003 dan bergabung kembali dengan Sony Music Entertainment Indonesia sebagai President Director dan sekaligus sebagai Regional Marketing Director untuk Asia Tenggara.

Tahun 2005, Rudy bergabung dengan Nantrindo Telepon Seluler (pemilik operator seluler Axis) sebagai Direktur dan Chief Marketing Officer.

Sebelum bergabung dengan Google, Rudy menjabat sebagai Direktur Programming dan Production RCTI.

Sumber : Kompas.com

Related Posts:

  • Kisah suami Istri pendiri Houzz Houzz merupakan situs online yang menyediakan ide-ide konsep desain rumah bagi pengunjungnya. Situs online ini sekarang dikunjungi lebih dari 25 juta pengunjung setiap bulannya dan bernilai sekitar $2 miliar. Situs online… Read More
  • Pendapatan Microsoft dari masa ke masa Pada tahun 1975 dua anak muda Bill Gates dan Paul Allen membeli satu eksemplar Majalah Popular Electronics yang bertajuk utama MITS ( Micro Instrumentation and Telemitry Systems) dari Albuquerque, New Mexico yang mengumumk… Read More
  • Gedung Termahal di Dunia : Marina Bay Sands   Marina Bay Sands yang terletak di Singapura diklaim merupakan gedung termahal di dunia dengan biaya konstruksi $6 milyar atau sekitar Rp 67 Trilyun. Nama gedung ini disesuaikan dengan nama lokasi berdirinya yaitu di M… Read More
  • Daftar Perusahaan Terbesar di Indonesia Versi FortuneBerikut daftar 25 perusahaan terbesar (daftar lengkap silakan simak di Majalah Fortune edisi Khusus pada bulan Juli ini). Penilaian berdasarkan jumlah pendapatan tahun 2012. Data dari kompas.com 2012  &… Read More
  • Erick Thohir menjadi pemilik Inter Milan  Sumber gambar : rimanews.com Erick Thohir, pengusaha Indonesia kelahiran Jakarta 30 mei 1970 ini merupakan salah satu pendiri dari grup bisnis Mahaka Media yang begerak dalam bisnis surat kabar, radio dan juga tele… Read More

0 komentar:

Posting Komentar